Program Lokal Terpadu TNI dan Pemkab Klaten Kembali Digelar

    Program Lokal Terpadu TNI dan Pemkab Klaten Kembali Digelar
    Pemerintah Kabupaten Klaten bersama Kodim 0723 Klaten kembali menggelar program lokal terpadu TNI dengan Pemerintah Daerah melalui Karya Bakti Mandiri Klaten Bersinar ke XIII Tahun Anggaran 2022 di Desa Mranggen Kec Jatinom Kabupaten Klaten

    Klaten – Pemerintah Kabupaten Klaten bersama Kodim 0723 Klaten kembali menggelar program lokal terpadu TNI dengan Pemerintah Daerah melalui Karya Bakti Mandiri Klaten Bersinar ke XIII Tahun Anggaran 2022 di Desa Mranggen Kec Jatinom Kabupaten Klaten. (19/07/22)

     

    Karya Bakti Mandiri Klaten Bersinar ke XIII secara resmi telah dibuka oleh Hj Sri Mulyani, S.M. dan Komandan Kodim 0723 Klaten Letkol Inf Joni Eko Prasetyo, S.I.P. bersama Forkopimda dan serta OPD terkait di lapangan Desa Mranggen Kec Jatinom Kabupaten Klaten.

     

    Dalam laporannya Kapten Cba Budiono Pasiter Kodim 0723/Klaten melaporkan bahwa kegiatan KBM KB memiliki sasaran fisik berupa Betonisasi jalan sepanjang 250 meter, lebar 3 meter dan tebal 10 cm, pembangunan, talud sepanjang 920 meter, lebar 30 cm dan tinggi 70 meter, serta rehab tempat ibadah 1 unit.

     

    Sedangkan sasaran non fisiknya berupa penyuluhan wawasan kebangsaan, penyuluhan Posyandu, penyuluhan stunting dan pelayanan KB Kesehatan. Pengerjaan dilakukan oleh TNI dari Kodim Klaten, Polres Klaten, aparatur dan masyarakat Desa Mranggen.

     

    Dalam sambutannya Bupati Klaten mengungkapkan bahwa KB KB adalah program lokal daerah terpadu antara TNI dan Pemerintah Daerah yang bertujuan untuk mempercepat pelaksanaan pembangunan daerah, dengan sasaran pokok peningkatan kesejahteraan masyarakat.

     

    “Saya berharap melalui KBMKB ini, soliditas dan sinergitas antara TNI, POLRI, Pemda, dan masyarakat juga dapat senantiasa terjalin erat, selama maupun setelah program ini berlangsung. Kita semua adalah komponen bangsa yang sudah seharusnya saling bergandengan tangan, saling bahu-membahu mengatasi berbagai kesulitan dan keterbatasan, ” kata Hj Sri Mulyani.S.M.

     

    Bupati Klaten juga berpesan kepada semua pihak yang terlibat, baik TNI, POLRI, Pemerintah Desa, maupun masyarakat Desa Mranggen, untuk senantiasa memberikan dukungan demi kelancaran pelaksanaan program, serta bersedia untuk bekerja sama dan bergotong-royong untuk mensukseskan kegiatan fisik maupun non fisik.

     

    Sementara Letkol Inf Joni Eko Prasetyo, S.I.P meminta kepada seluruh komponen yang ada baik TNI maupun masyarakat dapat memanfaatkan momentum KBMKB sebagai sarana mempererat kembali rasa kesatuan dan semangat gotong-royong membangun daerah.

     

    “Mudah-mudahan kegiatan ini dapat selesai tepat waktu dan bermanfaat bagi seluruh masyarakat Desa Mranggen, ” kata Dandim Klaten.

     

    Pembukaan KBMKB juga dihadiri oleh Kompol Sumiarta, S.H., M.H Wakapolres Klaten, Mayor Inf Agus Raisuddin Wadan Dodiklatpur Rindam IV/Diponegoro, Drs. Jaka Purwanto S. Sos MM Plt Asisten I / Kepala Dispermades Kab. Klaten, Dra. Wahyuni Sri Rahayu Camat Jatinom, Perwira Staf Kodim 0723 Klaten, Koramil 05 Jatinom dan juga Polsek Jatinom serta OPD terkait. (Red)

    klaten jateng
    Budiyanta

    Budiyanta

    Artikel Sebelumnya

    Harapan Babinsa Juwiring Saat Menjadi Pembina...

    Artikel Berikutnya

    Kodim 0723 Klaten Laksanakan Pra TMMD Di...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Koramil 22 Wonosari Dan Polsek Wonosari Amankan Pengembalian Logistik Pasca Pemungutan Suara

    Ikuti Kami